Kumpulan Aneka Resep Istimewa

Resep Puding Dari Mangga Kelapa Muda

Resep Puding Dari Mangga Kelapa Muda | Di indonesia banyak terdapat berbagai jenis makanan tradisional yang memakai kelapa muda, santan, gula merah, tape ketan hitam atau campuran dau suji dan daun – daun pandan. Buah – buahan yang dipakai untuk membuat puding seperti misalnya : nanas, sirsak, jeruk, mangga, atau markisa. Puding sendi biasa disajikan sebagai hidangan penutup yang umumnya dibuat dari bahan – bahan yang direbus, dipanggan atau dikukus. Mungkin anda akan sedikit asing bila mendengar resep puding dari mangga kelapa muda bukan? Dari namanya saja anda pasti membayangkan bila rasa dari presep puding tersebut sangat enak apalagi kalau anda bisa membuatnya dirumah. 

 Resep Puding Dari Mangga Kelapa Muda

Campuran rasa asam dari mangga dan manisnya dari kelapa muda sungguh menggoda selera. Berikut cara dan bahan – bahan untuk membuatnya :
Sebelum anda membuat resep puding tersebut sebaiknya anda menyiapkan bahan – bahannya meliputi  : 250 gram gula jawa, serut samapi halus. 2 bungkus agar – agar bubuk putih. 100 ml air kelapa muda. 400 ml air matang. 1 buah kelapa muda yang diambil daging buahnya. 2 buah mangga harum manis, kupas dan haluskan denga blender. 1/2  sendok teh vanili bubuk. 1/2  sendok teh garam. Yang terakhir 1 sendok makan rum.

Dalam cara membuat resep  santapan puding mangga kelapa muda pertama – tama : rebuslah gula jawa dengan air yang mendidih hingga larut dan sisihkan. Rebus agar – agar dengan air kelapa muda hingga mendidih sambil di aduk – aduk sampai rata. Tambahkan mangga, air gula jawa, vanili, rum dan garam lalu aduk sampai rata dan angkat. Sebelumnya anda harus menyiapkan cetakan puding agar ketika air yang dicampur bahan tersebut sudah mendidih, anda langsung menuangkannya ke cetakan yang sudah disiapkan. Cetakan tersebut dibasahi dengan sedikit air. Atur daging buah kelapa muda di dasar cetakan puding dan tuangkan adonan puding ke dalam cetakan tersebut. Dinginkan dan masukkan ke dalam lemari pendingin, potong – potong dan sajikan dalam keadaan dingin.

Anda bisa mencobanya dirumah. Cukup mudah dan simple bukan.

Resep Puding Dari Mangga Kelapa Muda Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown